Logo

Follow Koran Jakarta di Sosmed

  • Facebook
  • Twitter X
  • TikTok
  • Instagram
  • YouTube
  • Threads

© Copyright 2025 Koran Jakarta.
All rights reserved.

Rabu, 12 Mar 2025, 13:03 WIB

Joshua Kimmich Segera Perpanjang Kontrak di Bayern

Gelandang Bayern Munich, Joshua Kimmich, mengonfirmasi bahwa dirinya akan memperpanjang kontraknya dalam beberapa hari ke depan.

Foto: AFP

LEVERKUSEN, JERMAN- Gelandang Bayern Munich, Joshua Kimmich, mengonfirmasi bahwa dirinya akan memperpanjang kontraknya dalam beberapa hari ke depan. Hal itu diungkapnya setelah membantu timnya mengalahkan Bayer Leverkusen dan melaju ke perempat final Liga Champions. Rabu (12/3) dini hari WIB.

Kontrak pemain berusia 30 tahun itu saat ini akan berakhir pada akhir musim, yang sekaligus menandai musim ke-10 Kimmich bersama klub. Sebelumnya, direktur olahraga Bayern, Max Eberl, menyatakan bahwa keputusan sepenuhnya ada di tangan Kimmich terkait perpanjangan kontrak.

“(Kontrak baru) pasti akan segera datang dalam beberapa hari ke depan. Beberapa hari terakhir cukup sulit karena jadwal pertandingan yang padat," ujar kapten tim nasional Jerman itu.

Kapten Bayern, Manuel Neuer, serta dua pemain lainnya—Jamal Musiala dan Alphonso Davies—telah lebih dulu memperpanjang kontrak mereka pada Februari lalu.

Kimmich bergabung dengan Bayern dari RB Leipzig pada tahun 2015 dan telah mencatatkan 429 penampilan di semua kompetisi, memenangkan delapan gelar Bundesliga serta trofi Liga Champions pada 2020. Di level internasional, dia telah tampil 97 kali untuk timnas Jerman dan mencetak tujuh gol.

Saat ini, Bayern unggul delapan poin dari Leverkusen yang berada di peringkat kedua Bundesliga dan akan menghadapi Inter Milan di perempat final Liga Champions.

Redaktur: Aloysius Widiyatmaka

Penulis: AFP, Benny Mudesta Putra

Tag Terkait:

Bagikan:

Portrait mode Better experience in portrait mode.