Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Krisis Pangan dan Energi di Depan Mata, Sandiaga Uno Beri Solusi yang Sesuai Kebutuhan Masyrakat

Foto : ISTIMEWA
A   A   A   Pengaturan Font

Popo lantas menunjukkan sejumlah foto pameran saat di Jerman dan antrian pengunjung yang ingin mencicipi makanan. Saat di Jerman, WARPOPSKI mengkreasikan tongseng dikombinasi dengan alpukat dan paru. "Jadi ada 3 layer, lidah sapi, alpukat dan paru. Dan rasanya enak. Banyak yang ingin mencoba. Itu menunjukkan produk kuliner kita bisa bersaing. Kami tidak masak rendang, karena rasanya sudah pasti enak, Jadi kami coba sajikan yang lain, nasi lengko cirebon itu paling ramai dan diminati," tuturnya.

Sandiaga bersama Mpok Nur (Asia Uno, istri Sandiaga) mencicipi alpukat tongseng. "Alpukatnya bikin rasanya lain dari yang lain," ujar mantan Ketua HIPMI. Sedangkan Mpok Nur memuji masakan itu sebagai hal luar biasa. "Rasanya luar biasa berasa semua sampai rasa karinya ada," tuturnya.

Pihak WARPOPSKI sempat berkeliling ke-15 kota di Eropa. "Tapi kami tidak mau buka di Eropa. lebih enak buka di tanah air sendiri," terang Popo.

Kesempatan sama, pihak pejabat pemda Tangsel, Kota Tangerang dan Kabupaten Banten siap memfasilitasi WARPOPSKI bila ingin membuka cabang. "Di Kota Tangerang, misalnya di Tigaraksa ada spot-spot menarik.WARPOPSKI menggambarkan seperti warung makan biasa dengan makanan tidak biasa. Jika mau buka cabang di Tangerang kita siapkan," ujar perwakilan Kota Tangerang.

Hal senada disampaikan pejabat Tangsel dan Provinsi Banten. "Kuliner salah satu penciptaaan lapangan kerja. Bila ada anak bangsa yang bisa tampil di luar negeri, kenapa tidak di dalam negeri. Demi optimalkan potensi UMKM, kita siap," kata perwakilan Prov Banten.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Marcellus Widiarto
Penulis : Antara

Komentar

Komentar
()

Top