Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis
DISKONTO

Kredit Modal Kerja Melambat

Foto : ISTIMEWA
A   A   A   Pengaturan Font

JAKARTA- Bank Indonesia menyebutkan kredit modal kerja yang disalurkan perbankan pada Mei 2017 hanya tumbuh 8,5 persen secara tahunan atau year on year (yoy) menjadi 2.050,6 triliun rupiah. Kendati tumbuh, namun melambat dibanding April yang tumbuh 10 persen (yoy).

"Kredit Modal Kerja (KMK) dari perbankan di bulan kelima ini melambat karena penyaluran kredit untuk sektor pengolahan melambat menjadi 28,9 persen (yoy) dari 29,2 persen (yoy), dan perdagangan, hotel dan restoran juga terkoreksi ke bawah menjadi 6,6 persen (yoy) dari 9,8 persen (yoy)," sebut hasil analisis uang beredar BI yang dipublikasikan baru-baru ini.

"Selain KMK, kredit investasi (KI) juga melambat menjadi tumbuh delapan persen (yoy) dibanding April 2017 yang tumbuh 7,9 persen (yoy)," sebut BI. Perlambatan KMK menjadi salah satu pemicu menurunnya pertumbuhan kredit perbankan nasional pada Mei 2017 secara tahunan jika dibandingkan April 2017.

Secara keseluruhan, kredit perbankan pada Mei 2017 hanya tumbuh 8,6 persen atau menjadi 4.453 triliun rupiah atau lebih rendah dibandingkan April 2017 yang tumbuh 9,4 persen (yoy).


Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Vitto Budi
Penulis : Antara

Komentar

Komentar
()

Top