Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Kotak Suara Kardus

Foto : istimewa
A   A   A   Pengaturan Font

Kita boleh saja berpolemik tentang kotak suara berbahan karton dupleks ini. Alasan bahwa kotak suara karton dupleks itu tidak bisa digunakan berkali-kali, ada benarnya. Sebagian kalangan menganggap itu pemborosan dalam penggunaan uang rakyat. Yang paling dikhawatirkan adalah soal ketahanan karton dupleks itu. Itu sah-sah saja.

Tapi, wacana yang dibangun jangan sampai kebablasan. Memang kotak suara yang terbuat aluminium jauh lebih kuat dari segi ketahanan dari pada kotak suara yang terbuat dari karton dupleks. Tapi, pemilu yang jujur dan adil itu tidak bergantung pada kotak suara yang terbuat dari aluminium atau kardus dupleks.

Pemilu yang adil dan jujur itu sangat bergantung pada pemangku kegiatan pemilu itu sendiri, termasuk KPU, Bawaslu, Capres-cawapres serta calon anggota legislatif. Di tangan mereka inilah bergantung apakah Pemilu 2019 nanti biasa berlangsung jujur dan adil, bukan pada kotak suara yang terbuat dari kardus dupleks atau aluminium.

KPU harus senantiasa meningkatkan performancenya dalam penyelenggaraan pesta demokrasi itu. Pasalnya, baik atau tidaknya penyelenggaraan Pemilu 2019 nanti akan berdampak pada kehidupan berdemokrasi di Indonesia lima tahun mendatang. Tidak dipungkiri bahwa KPU saat ini dianggap sebagai satu diantara beberapa lembaga yang dipercaya oleh masyarakat. Kepercayaan masyarakat itu harus dijawab dengan terlaksananya pemilu yang baik, sehingga hasilnya nanti tidak sampai disengketakan.

Peran KPU dalam menciptakan pemilu yang jurdil itu akan semakin penting ketika kepercayaan publik saat ini tergerus terhadap elite-elite partai politik. Rendahnya ketidakpercayaan publik terhadap partai politik itu sangat beralasan. Sekurangnya, ada dua faktor yang mendasari hal tersebut, seperti kerja parpol yang belum dirasakan oleh rakyat dan ramainya kader parpol yang korup.
Halaman Selanjutnya....

Komentar

Komentar
()

Top