Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Kota Tangerang Jamin Biaya Pendidikan 144 Sekolah Swasta

Foto : istimewa
A   A   A   Pengaturan Font

TANGERANG- Wali Kota Tangerang Arief R Wismansyah mengatakan, para orang tua jangan khawatir mengenai biaya pendidikan di sekolah swasta karena Pemkot menjaminnya.

"Karena Pemkot Tangerang juga tetap menjamin biaya sekolah di 144 sekolah swasta. Jadi para orang tua tak perlu khawatir mengenai biaya pendidikan," kata Wali Kota Tangerang Arief R Wismansyah di Tangerang, Senin (23/7)

.Wali Kota berpendapat masih adanya orang tua murid yang hanya ingin anak - anaknya bersekolah di sekolah negeri dengan alasan biaya pendidikan yang ditanggung pemerintah daerah. "Orang tua jangan takut untuk menyekolahkan anaknya di sekolah swasta,"

Oleh karena itu, Wali Kota menyampaikan agar para orang tua tidak memfokuskan anak - anaknya yang memasuki jenjang SD dan SMP di sekolah negeri saja.

Perlu diketahui, program jaminan biaya pendidikan di sekolah swasta telah dilakukan Pemkot Tangerang sejak tahun lalu. Sebanyak 96 sekolah tingkat SMP swasta, biaya pendidikan SPP bulanan di tanggung oleh Pemkot Tangerang. Sehingga, hal ini meringankan beban bagi orang tua.

Selain itu, wali kota juga mengungkapkan di tahun 2019, Pemkot telah menganggarkan bantuan hibah yang akan diberikan kepada sejumlah masjid dan mushalla yang ada di Kota Tangerang untuk mengisi bulan suci Ramadhan dengan kegiatan pesantren kilat.

"Kemarin waktu libur sekolah kan pas bulan puasa, tapi anak - anak masih banyak yang main karena tidak ada kegiatan. Jadi tahun depan liburannya bisa diisi dengan pesantren kilat di Masjid dan Mushalla, supaya liburannya bisa bermanfaat juga," ujarnya.

Baca Juga :
Dodol Ny Lauw

Ant/P-5


Redaktur : M Husen Hamidy
Penulis : Antara

Komentar

Komentar
()

Top