Nasional Luar Negeri Ekonomi Daerah Megapolitan Olahraga Rona Genvoice Kupas Splash Wisata Perspektif Edisi Weekend Foto Video Infografis

Korlantas Polri Kirim Tim Traffic Accident Analysis untuk Bantu Selidiki Kecelakaan Maut Bus di Tol Sumo yang Tewaskan 14 Orang

Foto : Antara

Kepala Biro Penerangan Masyarakat (Karo Penmas) Divisi Humas Polri Brigjen Pol Ahmad Ramadhan

A   A   A   Pengaturan Font

Korps Lalu Lintas (Korlantas) Polri menurunkan Tim Traffic Accident Analysis (TAA) membantu Polda Jawa Timur melakukan penyelidikan dan penyidikan peristiwa kecelakaan bus pariwisata yang menewaskan 14 orang di KM 712+400 jalur A Tol Surabaya-Mojokerto (Sumo).

"Mabes Polri melalui Korlantas Polri telah mengirimkan Tim TAA untuk memback-up Direktorat Lalu Lintas Polda Jatim dalam rangka melakukan penyelidikan dan penyidikan," kata Kepala Biro Penerangan Masyarakat (Karo Penmas) Divisi Humas Polri Brigjen Pol Ahmad Ramadhan di Mabes Polri, Jakarta, dikutip dari Antara, Selasa (17/5).

Ramadhan mengatakan Tim TAA Korlantas Polri telah bekerja, saat ini menunggu perkembangan hasil penyelidikan dan penyidikan peristiwa kecelakaan maut tersebut. Menurutnya, hasil penyelidikan terungkap bus dalam kondisi tidak kelebihan muatan. Bus tersebut berkapasitas 37 penumpang, sedangkan bus membawa penumpang sebanyak 34 orang.

Hasil penyelidikan sementara, kata dia, sopir bus pariwisata PO Ardiansyah dengan nama Ade Ade Firmansyah berusia 29 tahun diketahui dari hasil tes urine di bawah pengaruh narkoba jenis amfetamin.

"Diduga kecelakaan karena sopir atas nama AF atau Ade Firmansyah sopir pengganti, dari tes urine yang bersangkutan di bawah pengaruh narkotika amfetamin," kata Ramadhan.
Halaman Selanjutnya....


Editor : Fiter Bagus
Penulis : Rivaldi Dani Rahmadi

Komentar

Komentar
()

Top