Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Konsumen Pertimbangkan Beli Produk dari Merek yang Peduli Masalah Lingkungan

Foto : Istimewa.

Ilustrasi-Produk Ramah Lingkungan.

A   A   A   Pengaturan Font

JAKARTA - Tren gaya hidup berkelanjutan semakin berkembang di Indonesia. Sejumlah studi menunjukkan adanya peningkatan kesadaran akan isu lingkungan di kalangan generasi muda Indonesia yang tercermin dari bagaimana mereka mempertimbangkan dampak dari produk atau layanan yang akan mereka beli terhadap lingkungan.

Dalam studi "Who Cares, Who Does" yang dilakukan oleh Kantar di 2020, jumlah konsumen yang lebih peduli terhadap produk yang ramah lingkungan di Indonesia telah meningkat sebesar 112 persen dari 2019 ke 2020. Selain itu, lebih dari 50 persen konsumen Indonesia mengaku lebih terdorong untuk memberikan aksi nyata, dan sekitar 20 persen konsumen Indonesia berupaya untuk mengurangi sampah.

Survei terbaru Kantar pada 2021 kepada lebih dari 9.000 orang dari Asia Pasifik, termasuk Indonesia, kepada responden di atas 18 tahun mengungkapkan 58 persen partisipan mengaku bersedia untuk menginvestasikan waktu dan biaya untuk mendukung perusahaan yang berbuat baik terhadap sesama dan lingkungan. Sebesar 53 persen menyatakan sudah berhenti membeli produk/layanan yang memiliki dampak buruk/negatif pada lingkungan dan masyarakat.

Aksi Nyata

Senior Brand Manager Danone-Aqua, Flora Tobing menjelaskan, data Kantar tersebut menunjukkan bahwa generasi muda Indonesia siap melakukan aksi nyata untuk memberikan kontribusi pada lingkungan dengan cara menggunakan produk/layanan yang lebih ramah lingkungan. Mereka membutuhkan dukungan dari pelaku usaha atau brand untuk menyediakan produk/layanan tersebut.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Muchamad Ismail
Penulis : Haryo Brono

Komentar

Komentar
()

Top