Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis
KTT Asean

Konsep Fokus ke Indo-Pasifik Disepakati

Foto : Dok Kemlu

Sesi Pleno l Presiden RI, Joko Widodo (tengah) saat mengikuti sesi pleno KTT Asean ke-34 yang digelar di Bangkok, Thailand, Sabtu (22/6). Dalam sesi pleno ini semua negara anggota Asean menyepakati konsep Asean Outlook on the Indo-Pacific.

A   A   A   Pengaturan Font

BANGKOK - Konsep Asean Outlook on the Indo-Pacific telah disepakati pada sesi pleno Konferensi Tingkat Tinggi Association of Southeast Asian Nations (Asean) ke-34 yang digelar Sabtu (22/6) dan dipimpin oleh Perdana Menteri Thailand, Prayut Chan-Ocha.

Asean Outlook on the Indo-Pacific ini disusun untuk mengantisipasi rivalitas kekuatan besar yang berpotensi mempengaruhi perdamaian dan stabilitas, serta upaya pencapaian kemakmuran di kawasan. Saat ini merupakan waktu yang tepat bagi pemimpin Asean untuk menyepakati Asean Outlook on the Indo-Pacific yang mencerminkan kesatuan dan sentralitas Asean dalam menjunjung prinsip-prinsip perdamaian, penguatan budaya dialog, dan peningkatan kerja sama.

"Saya menyampaikan terima kasih kepada semua negara anggota Asean yang telah memberikan kontribusi berharga dalam mengembangkan konsep Asean Outlook on the Indo-Pacific. Dengan disepakatinya Outlook ini, akan menjadi dasar bagi Asean dalam mengembangkan kerja sama kongkret dengan berbagai negara ke depannya," kata Presiden RI, Joko Widodo.

Para pemimpin Asean lainnya menyampaikan apresiasi tinggi atas inisiatif dan kepemimpinan Indonesia dalam menghasilkan Outlook tersebut.

Asean Outlook on the Indo-Pacific mengusulkan 4 bidang kerja sama yaitu bidang maritim, konektivitas, pembangunan berkelanjutan, dan ekonomi.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Ilham Sudrajat

Komentar

Komentar
()

Top