Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Kolonel Suriastawa: Kelompok OPM Kian Terjepit dan Frustasi

Foto : Istimewa

Ilustrasi Kelompok Kriminal Separatis Bersenjata (KKSB).

A   A   A   Pengaturan Font

PAPUA - Serangkaian teror yang dilakukan Kelompok Kriminal Separatis Bersenjata (KKSB) di Papua terhadap warga sipil tak berdosa, makin membuka kedok mereka. Merekalah yang selama ini jadi biang kerok masalah di Papua. Terlebih, setelah posisinya kian terjepit oleh pasukan TNI dan Polri, KKSB makin frustasi.

"Fakta ini makin menunjukkan bahwa seluruh front OPM sedang frustasi dan makin membongkar kedoknya sendiri bahwa selama ini merekalah biang kerok dan sumber masalah di Papua," kata Kepala Penerangan Kogabwilhan III Kolonel Czi IGN Suriastawa dalam keterangan tertulisnya yang diterima Koran Jakarta, Selasa (20/4).

Menurut Kolonel Suriastawa, front bersenjata KKSB frustasi karena selain posisinya makin terjepit dengan tindakan pengamanan aparat gabungan TNI dan Polri, jalur ilegal senjata dan munisinya juga terbongkar. Tidak hanya itu sumber dana dari hasil pemerasan kepada pejabat daerah dan masyarakat juga ikut terbongkar.

"Kebohongannya yang sering disebar di media sosial juga terbongkar," ujarnya.

Kolonel Suriastawa menambahkan, tidak hanya front bersenjatanya yang frustasi. Front politik KKSB juga frustasi. Karena di dalam negeri upaya penolakan Otsus gagal. Sementara di luar negeri tidak ada dukungan resmi dari dunia internasional terhadap aksi terorisme front bersenjata OPM atau Organisasi Papua Merdeka.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Marcellus Widiarto
Penulis : Agus Supriyatna

Komentar

Komentar
()

Top