Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

KKP Bantu UMKM Blitar Ekspor Perdana Ikan Koi ke Malaysia

Foto : ANTARA FOTO/Anis Efizudin

Ilustrasi: Peternak ikan Koi merawat indukan ikan Koi di kolam pembibitan Mina Papilon Kauman, Parakan, Temanggung, Jawa Tengah.

A   A   A   Pengaturan Font

Jakarta - Kementerian Kelautan dan Perikanan (KKP) membantu Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) asal Blitar, Jawa Timur, mengekspor perdana sebanyak 80 ekor ikan hias jenis Koi ke Malaysia.

"Tentu kami bangga, karena yang ekspor kali ini UD Sanggrilla Fish, pelaku usaha kecil yang akhirnya berhasil menembus pasar ekspor. Hal ini tak lepas dari peran pendampingan BKIPM Surabaya I hingga akhirnya pelaku usaha berhasil memenuhi persyaratan kesehatan dan mutu negara tujuan ekspor," kata Kepala Balai Karantina Ikan, Pengendalian Mutu dan Keamanan Hasil Perikanan (BKIPM) Surabaya I, Suprayogi, dalam rilis di Jakarta, Sabtu (11/6).

Yogi memaparkan BKIPM Surabaya I memiliki fungsi strategis dalam mendukung kelancaran lalu lintas ekspor melalui Bandara Internasional Juanda dan Pelabuhan Tanjung Perak Surabaya, Jawa Timur.

Hingga saat ini, ujar dia, 149 Unit Pengolah Ikan (UPI) yang tersebar di 26 kabupaten/kota se-Jawa Timur, serta 35 unit usaha pembudidaya ikan, memiliki peluang untuk menjangkau pasar global melalui jalur udara maupun laut via Surabaya.

Baca Juga :
Pacu Wirausaha Baru

"Potensi lalu lintas produk perikanan melalui BKIPM Surabaya I sangat besar," terang Yogi.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Muchamad Ismail
Penulis : Antara

Komentar

Komentar
()

Top