Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Kisah Menteri yang Sisihkan Gaji dan Tunjangannya untuk Pesantren dan Anak Yatim Piatu

Foto : Istimewa.

Menpan RB, Tjahjo Kumolo.

A   A   A   Pengaturan Font

Sejak dilantik Menteri Tjahjo pun langsung bergerak cepat. Sederet langkah dan kebijakan dikeluarkan. Kementerian yang dipimpinnya, Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (Kemenpan RB) diposisikan sebagai leader atau lokomotif untuk menarik gerbong reformasi birokrasi. Bukan pekerjaan mudah memang. Tapi, mandat yang berat.

"Karena bagaimana pun, wajah Negara yang baik di mata dunia internasional salah satunya diperlihatkan lewat birokrasinya," kata dia.

Nah, saat berbincang dengan Koran Jakarta di ruang kerjanya, ada satu kisah menarik yang dituturkan Menteri Tjahjo. Kata dia, tak ada lagi ambisi yang ingin dicapainya. Ia bisa dikatakan sudah selesai dengan dirinya.

"Gaji dan tunjangan yang saya terima tiap bulan, saya sisihkan untuk dikirim buat keperluan pondok pesantren dan yayasan yatim piatu yang saya bina selama ini. Dan ada beberapa anak asuh yang saya bina selama ini," kata Tjahjo.

Tjahjo juga bercerita, dengan setumpuk tanggung jawab berat yang sekarang dipikulnya sebagai pembantu Presiden, tentu waktu istirahat pun banyak tersita. Jam tidur pun terpangkas banyak. Ia mengaku selalu tidur di atas jam 01.00 pagi. Namun bukan berarti, dengan beratnya tugas yang dipikul, ia melupakan hobinya. Mantan aktivis kampus yang pernah jadi Sekretaris Jenderal KNPI pusat periode 1988-1991 dan Ketua KNPI pusat periode 1990- 1993, dikenal hobi kulineran.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Marcellus Widiarto
Penulis : Agus Supriyatna

Komentar

Komentar
()

Top