Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Kiat Mempersiapkan Mental Anak Selama Puasa Ramadan

Foto : ISTIMEWA

anak saat puasa

A   A   A   Pengaturan Font

Kedua orang tua perlu melibatkan anak dalam kegiatan yang menyenangkan dalam menyambut Ramadan. Misalnya mendekorasi rumah, memilih menu-menu makanan selama bulan puasa, termasuk snack untuk sahur atau iftar yang disukai anak-anak.

Ketiga membuat bucket list aktivitas dan misi yang bisa dilakukan selama Ramadan. Agar lebih menyenangkan bisa dibuat poster dengan stamp atau stiker yang menandakan mereka sudah menyelesaikan misi-misi tersebut.

"Contohnya jumlah hari berpuasa, berbuka dengan snack favorit, membantu menyiapkan sahur, melakukan sedekah, ngabuburit dengan melakukan hal yang mereka inginkan, shalat tarawih, dan lainnya," jelas Saskya.

Keempat mulai pelan dan perlahan untuk durasi berpuasa anak. Bagi yang sudah lebih besar rata-rata sekitar 7-9 tahun bisa mencoba untuk melakukan setengah hari berpuasa, usia di bawahnya bisa hanya beberapa jam saja.

Kelima Saskya menyarankan untuk memberi anak dukungan emosional saat menahan lapar, haus, bosan, dan rasa kesal. Bantu anak untuk lebih merasa nyaman dan mencari kegiatan distraksi untuk membantu mereka menjalankan latihan berpuasa. Misalnya bermain board games, jalan-jalan, dan lainnya.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Aloysius Widiyatmaka
Penulis : Haryo Brono

Komentar

Komentar
()

Top