Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Khofifah Minta Daerah Kembangkan Potensi Ekonomi Desa

Foto : kominfo.jatimprov.go.id
A   A   A   Pengaturan Font

Gubernur Khofifah mengaku optimistis keberadaan Kampung Coklat sebagai desa pendulum devisa ini bisa meningkatkan kesejahteraan masyarakat sekitar, sekaligus bisa meningkatkan daya saing komoditasnya. Sebab, mereka akan didampingi dan diberi pelatihan sehingga komoditas yang dihasilkan dapat memenuhi kualitas serta kuantitas yang sesuai standar dan kebutuhan ekspor.

Khofifah juga menjelaskan Pemprov Jatim mendukung Kampung Coklat sedemikian rupa agar ekspornya semakin meningkat. Melalui Disperindag Jatim, Kampung Coklat mendapatkan materi prosedur ekspor dan bahkan bantuan proses penerbitan phytosanitary dari Balai Karantina Pertanian.

Bank Jatim juga memberikan fasilitas pembiayaan modal kerja sebesar 3 miliar rupiah dan pembuatan QRIS untuk metode pembayaran lebih dari 30tenantdi Kampung Coklat.

Khofifah menambahkan, selain kontribusi terhadap perekonomian daerah, Kampung Coklat juga menjadi tujuan wisata yang dapat menambah wawasan. Para pengunjung dapat melihat langsung budidaya tanaman cokelat dan beragam produk olahan cokelat.

"Tempat ini tidak hanya sekedar sebagai wahana hiburan, namun juga sebagai salah satu wisata yang edukatif. Pengunjung dapat memetik buah kakao dan banyak sekali pengetahuan yang bisa kita dapatkan di sini," ujar Khofifah.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Ilham Sudrajat
Penulis : Antara

Komentar

Komentar
()

Top