Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis
Pejabat Baru

Khofifah-Emil Akan Disambut Kirab Budaya

Foto : Koran Jakarta /Selocahyo

Gelar Silaturahmi - Dari kiri: Nina Kirana Soekarwo, Gubernur Jawa Timur Soekarwo, Gubernur Jawa Timur Terpilih, Khofifah Indar Parawansa, Wakil Gubernur Jawa Timur Terpilih, Emil Elestianto Dardak, dan Arumi Bachsin pada acara mohon diri dan silaturahmi dengan Forkopimda, dan tokoh masyarakat, di Surabaya, Senin (11/2).

A   A   A   Pengaturan Font

Acara Silaturahmi

Sebelumnya pada acara mohon diri dan silaturahmi dengan Forkopimda, bupati/wali kota, dan tokoh masyarakat, yang dihadiri Gubernur Jatim Soekarwo, dan Khofifah di Gedung Negara Grahadi Surabaya, Senin, (11/2) malam, Khofifah menyampaikan, usai pelantikan di Istana Negara, dia bersama Emil akan mengunjungi Kantor KPK dan Badan Pemeriksa Keuangan.

"Hari pertama, kami akan ke KPK. Kami ingin bahwa aspek preventif harus dikedepankan," kata Khofifah.

Khofifah menjelaskan, di Kantor KPK dia akan berdiskusi mengenai kiat mencegah korupsi, mengingat tahun lalu sejumlah kepala daerah di Jatim terkena kasus korupsi yang ditangani KPK. "Kami ingin menciptakan suasana yang menjadikan ASN bekerja tenang, penuh kepastian. Rencana kunjungan ke KPK itu dalam rangka mengedepankan aspek pencegahan," ujarnya.

SB/N-3


Redaktur : Marcellus Widiarto
Penulis : Selocahyo Basoeki Utomo S

Komentar

Komentar
()

Top