Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis
Sri Tanjung

Ketika Pahlawan Devisa Persembahkan Sendratari

Foto : dok. KBRI Seoul
A   A   A   Pengaturan Font

Sendratari mengenai legenda asal muasal Banyuwangi bertajuk Sri Tanjung sukses memukau Presiden Jokowi di sela-sela kunjungan kenegaraan di Korea Selatan (Korsel) pada Senin (10/9).

Bukan hanya karena faktor indahnya semata, namun pergelaran yang memadukan gamelan, tari, dan dialog dalam satu cerita utuh tersebut ternyata digagas dan ditampilkan bukan oleh seniman kawakan ibukota, namun oleh para tenaga kerja Indonesia atau yang kerap disebut Pekerja Migran Indonesia (PMI).

Tanpa canggung, para pahlawan devisa tersebut terlihat piawai menari Jawa yang terkenal sulit dan bermain gamelan dengan lincahnya.

Sendratari yang mengusung legenda yang mendasari penamaan Blambangan menjadi Banyuwangi itu dibawakan secara apik oleh 30 WNI yang sebagian besar merupakan PMI yang tergabung dalam berbagai kelompok masyarakat lintas paguyuban di Korsel.
Halaman Selanjutnya....

Komentar

Komentar
()

Top