Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Ketahui Kanker Paru Tipe NSCLC 

Foto : ISTIMEWA

gejala kanker paru

A   A   A   Pengaturan Font

"Yang perlu diwaspadai jika seseorang merasa letih, lesu, dengan penurunan berat badan yang tidak diketahui penyebabnya, kondisi batuk yang semakin parah, dahak berdarah, suara serak, nafas pendek, dengan infeksi paru yang berulang disertai demam, nyeri pada area dada, dan nafsu makan hilang," ujar dia.

Mereka yang berisiko terkena kanker paru adalah selain merokok adalah terkena paparan zat kimia bersifat karsinogenik atau yang menyebabkan kanker seperti radon, asbestos, residu gas batu bara dan arsenic. Selain itu risiko kanker paru ditemukan pada usia diatas usia 40 tahun, dan keluarga dengan riwayat kanker.

"Bagi mereka yang berumur diatas 55 tahun dan sering terpapar dengan faktor risiko tersebut perlu melakukan deteksi dini. Caranya dengan melakukan skrining tahunan melalui tes pencitraan. Jika diduga terdapat kanker paru, akan dilakukan scan CT, PET atau MRI, kemudian pengujian lendir, dan pengujian yang lebih lanjut lainnya," jelas Dr. Ralph.

Dr. Ralph menjelaskan bahwa terdapat 3 metode utama terapi kanker paru, namun bergantung pada ukuran, cakupan, tipe kanker paru, dan kondisi kesehatan pasien secara umum. Untuk jenis NSCLC pada stadium awal (stadium I) ketika kanker masih berada pada salah satu organ paru, terapi dilakukan dengan pembedahan dan dapat dilanjutkan dengan kemoterapi untuk mengurangi risiko kambuh, dengan opsi lain berupa pembedahan dan radiasi.

Pada stadium II, kelenjar getah bening yang terdapat kanker dan kanker yang ada diangkat, kemudian diikuti dengan kemoterapi, dan kemungkinan dengan imunoterapi. Opsi lainnya juga dilakukan radiasi. Pada Stadium IIIA, NSCLC telah berukuran lebih dari 7 cm atau sudah mengena jaringan getah bening diantara dua organ paru, maka terapi dilakukan dengan radiasi, kemoterapi, dan atau pembedahan bergantung pada ukuran tumor, lokasi di paru, kesehatan pasien, serta daya tahan pasien.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Aloysius Widiyatmaka
Penulis : Haryo Brono

Komentar

Komentar
()

Top