Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis
Kenakalan Remaja

Kerja Sama Antisipasi "Bullying"

Foto : ANTARA/HO-Kominfotik Jakarta Timur

Wakil Wali Kota Administrasi Jakarta Timur Iin Mutmainah (kanan) saat berbincang dengan Kepala Unit Pelayanan Perempuan dan Anak (PPA) Polres Metro Jakarta Timur di Kantor Wali Kota Jaktim, Kamis (12/10/2023).

A   A   A   Pengaturan Font

JAKARTA - Dalam upaya mencegah tawuran,perundungan (bullying), dan kenakalan remaja lainnya di sekolah, Pemkot Jakarta Timur dan unit Pelayanan Perempuan dan Anak (PPA) Polres Metro Jakarta Timur bersinergi.

"Mudah-mudahan dengan kolaborasi, persoalan tawuran dan perundungan di sekolah bisa ditekan," kata Wakil Wali Kota Jaktim, Iin Mutmainah, Jumat (13/10). Ke depan, Pemkot Jakarta Timur akan membina berdiskusi bersama guru dan siswa negeri maupun swasta.

Diskusi juga akan dilakukan dengan masyarakat serta orang tua awal November.

Beberapa upaya sudah dilakukan, seperti pembentukan Satuan Tugas (Satgas) Antitawuran hingga pencabutan Kartu Jakarta Pintar (KJP) apabila melanggar aturan sekolah.

Iin berharap dengan membangun sinergi bersama semua pihak dapat mengatasi beragam persoalan kenakalan anak sekolah. Pembinaan dilakukan dengan antisipasi sejak awal. Mitigasi risiko agar anak-anak Jakarta Timur tidak bertindak negatif.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Aloysius Widiyatmaka
Penulis : Aloysius Widiyatmaka

Komentar

Komentar
()

Top