Nasional Mondial Ekonomi Daerah Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis
Transportasi Massal

Kereta Cepat Uji Coba Akhir Tahun Depan

Foto : ANTARA/HO/SETPRES-KRIS

TINJAU PROYEK KERETA CEPAT I Presiden Joko Widodo berbincang dengan Menko Maritim dan Investasi Luhut Binsar Pandjaitan (kedua dari kanan), Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil (kanan) dan perwakilan PT KCIC saat meninjau pembangunan tunnel proyek kereta cepat di Bekasi, Jawa Barat, Selasa (18/5). Kereta cepat Jakarta - Bandung ditargetkan dapat beroperasi pada akhir 2022.

A   A   A   Pengaturan Font

JAKARTA - Presiden Joko Widodo mengharapkan proyek kereta cepat Jakarta-Bandung dapat diuji coba akhir tahun depan. Pernyataan ini disampaikan Presiden saat meninjau beberapa lokasi proyek pembangunan kereta cepat, Selasa (18/5), di Bekasi.

Dia meninjau Casting Yard #1 di Kelurahan Wangunharja, Kecamatan Cikarang Utara, Kabupaten Bekasi. Lokasi tersebut merupakan salah satu fasilitas pendukung produksi dan distribusi box girder sebagai penyusun struktur trase proyek kereta cepat Jakarta-Bandung.

Saat ini, pengerjaan konstruksi kereta cepat Jakarta-Bandung telah mencapai 73 persen. "Nanti tahun depan awal sudah masuk ke persiapan operasi, sehingga akhir tahun 2022 kereta cepat Jakarta-Bandung sudah bisa diuji coba. Kemudian masuk operasional," kata Presiden.

Jokowi mengharapkan proyek strategis itu dapat terintegrasi dengan moda transportasi lainnya, seperti kereta cepat ringan (Light Rapid Train/LRT) dan Moda Raya Terpadu (MRT) di DKI Jakarta agar menciptakan efisiensi waktu dan jarak tempuh guna meningkatkan daya saing kegiatan ekonomi.

Dengan demikian, ada efisiensi waktu dan kecepatan. "Kita harapkan ini jadi daya saing, competitiveness, dengan negara lain," ujar Presiden. Pembangunan kereta cepat Jakarta-Bandung juga diharapkan menyertakan transfer teknologi ke tenaga kerja domestik.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Aloysius Widiyatmaka
Penulis : Antara, Haryo Brono

Komentar

Komentar
()

Top