Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Keren, SMAN 8 Jakarta Sabet Juara I Parahyangan Legal Competition VI

Foto : istimewa

Siswa dan Siswi SMA Negeri 8 Jakarta saat menerima piala bergilir Prof. Dr. Bernard Arief Sidharta, S. H. pada lomba Parahyangan Legal Competition (PLC) ke VI yang diselenggarakan Universitas Katolik Parahyangan (Unpar) Bandung.

A   A   A   Pengaturan Font

Best Oralist II

Sementara itu, Hasyim Sami Alatas yang berhasil meraih Best Oralist II mengatakan tidak menyangka bisa menjadi terbaik kedua yang dinilai bagus dalam berbicara, berargumen dan menyampaikan sanggahan pernyataan lawan. Walaupun tidak menyangka dirinya bersyukur di berapa kesempatan argumentasi yang disampaikan cukup kuat sehingga membuat lawan tidak bisa membantahnya.

"Kami berharap panitia PLC tidak bosan dengan kami yang selalu mengikuti perlombaan. Sebab saya akui lomba ini sangat seru, menegangkan, dan memperkaya pengalaman kami sebagai siswa untuk lomba berikutnya," kata Ketua OSIS SMA Negeri 8 Jakarta ini.

Seperti yang diketahui PLC adalah sebuah wadah pengembangan ilmu hukum melalui kompetisi - kompetisi hukum seperti Debat dan Karya Tulis Ilmiah. Perlombaan ini merupakan Program Kerja PLC diselenggarakan sebagai hasil kolaborasi antara Parahyangan Law Debate Community (PLDC), Forum of Writing and Receptive Discussions 198 (Forward 198) dan Himpunan Mahasiswa Program Studi Ilmu Hukum (HMPSIH).

Lalu pada tahun 2023 ini, PLC yang keenam (PLC VI) diselenggarakan secara tak terpisahkan dari rangkaian acara Studium Generale Fakultas Hukum UNPAR yang ke-65, serta Lustrum FH UNPAR XIII.


Redaktur : Marcellus Widiarto
Penulis : Mohammad Zaki Alatas

Komentar

Komentar
()

Top