Nasional Luar Negeri Ekonomi Daerah Megapolitan Olahraga Rona Genvoice Kupas Splash Wisata Perspektif Edisi Weekend Foto Video Infografis
Pemberdayaan Petani I Alih Fungsi Lahan Terus Terjadi dalam Tiga Tahun Terakhir

Kepemilikan Lahan Pertanian Semakin Menyusut

Foto : Sumber: BPS, data per Februari – Litbang KJ/and
A   A   A   Pengaturan Font

Pakar Pertanian dari Institut Pertanian Bogor (IPB), Dwi Andreas Santosa, dalam diskusi bertajuk "Reaktualisasi Sistem Resi Gudang" atau SRG mengatakan persoalan mendasar di sektor pertanian saat ini pada pemenuhan skala ekonomi dan mutu produksi dari komoditas. "Komoditas pertanian misalnya, di mana kepemilikan lahan pada mayoritas petani di Indonesia sangatlah kecil rata-rata di bawah 0,3 hektare," kata Andreas.

Kementerian Pertanian (Kementan) sendiri mengakui bahwa luas lahan baku sawah, baik yang beririgasi teknis maupun non-irigasi mengalami penurunan rata-rata seluas 650 ribu ha per tahun atau ekuivalen dengan 6,5 juta ton beras.

Dirjen Prasarana dan Sarana Pertanian (PSP) Kementan, Sarwo Edhy, baru-baru ini mengatakan upaya ekstensifikasi lahan pertanian belum bisa menggantikan langsung lahan yang sudah beralih fungsi karena sawah baru membutuhkan waktu paling cepat lima tahun untuk mencapai tingkat produktivitas padi seperti lahan sawah beririgasi teknis.

"Jadi dipastikan terjadi pengurangan luasan lahan sawah setiap tahun yang otomatis diikuti dengan turunnya produksi beras," kata Sarwo.

Badan Pusat Statistik (BPS) mencatat jumlah luas lahan pertanian di Indonesia dalam kurun waktu tiga tahun terakhir mengalami fluktuasi yang luar biasa. Luas lahan pertanian Indonesia pada 2018 mencapai 11,377 juta hektare (ha), lalu menyusut menjadi 10,677 juta ha pada 2019. Setelah Presiden Joko Widodo menggalakkan perhutanan sosial dan pembangunan lumbung pangan (Food Estate) di Kalimantan Tengah dan Sumatera Utara, luas lahan pertanian meningkat pada 2020 menjadi 10,786 juta ha.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Vitto Budi
Penulis : Fredrikus Wolgabrink Sabini

Komentar

Komentar
()

Top