Nasional Mondial Ekonomi Daerah Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Kemensos Perkuat Kemandirian Ekonomi Kelompok Rentan dan Miskin di Solo

Foto : istimewa

Kementerian Sosial memberikan bantuan untuk kelompok miskin dan rentan untuk meretas usaha ekonomi di Solo dan sekitarnya

A   A   A   Pengaturan Font

Kluster kedua yang merupakan kluster disabilitas berupa bantuan modal usaha yang besarannya berbeda, bergantung pada hasil asesmen yang dilakukan Sentra Terpadu. Bantuan berupa bantuan modal untuk usaha produksi kue, bantuan usaha menjahit, usaha jualan es, dan dua unit motor roda tiga.

Kluster berikutnya, kluster rentan dan kluster lanjut usia. Kluster rentan mendapatkan bantuan modal untuk usaha mi ayam dan usaha jual beli pulsa. Sedangkan kluster lansia berupa bantuan kebutuhan dasar dan modal usaha, antara lain untuk usaha mi ayam dan bakso, penambahan modal keripik talas, dan penambahan modal usaha jual sayur matang.

Kluster terakhir merupakan kluster korban bencana dan kedaruratan. Bantuan transfer tunai masing-masing senilai Rp2.400.000 kepada dua penerima manfaat untuk perbaikan rumah roboh dan rumah terbakar.

Widyasmini (49), penerima manfaat asal Laweyan, Surakarta ini mengungkapkan kegembiraannya mendapatkan bantuan modal usaha berupa peralatan membuat kue dari Kementerian Sosial. Ibu yang biasa membuat kue-kue kering ini, tadinya hanya memproduksi kue di hari besar dengan peralatan hasil pinjaman dari tetangganya. Kini, Widyasmini makin bersemangat karena telah memiliki peralatan sendiri.

"Saya itu tadinya hanya bisa membuat kue saat Lebaran atau hari besar. Itu saja ovennya pinjam dari tetangga. Nah sekarang saya dikasih oven, kompor dan lainnya, saya senang sekali. Jadi semangat bikinnya. Sekarang kan saya tidak perlu minjam lagi, saya juga bisa bikin kue lebih banyak dan tidak hanya hari besar. Kalau ada yang pesan ya bisa langsung dibikin," kata Widyasmini antusias.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Lili Lestari
Penulis : -

Komentar

Komentar
()

Top