Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Kemenhub Minta Pemudik Atur Waktu Perjalanan saat Puncak Arus Balik

Foto : Antara
A   A   A   Pengaturan Font

Di sisi lain, guna menekan angka penyebaran COVID-19 pada masa libur Natal dan Tahun Baru ini, Direktorat Jenderal Perhubungan Darat pun menyiapkan 20.000 tes cepat antigen di terminal dan unit pelaksana penimbangan kendaraan bermotor (UPPKB).

Selain itu, masyarakat yang melakukan perjalanan wajib menyertakan dokumen tes cepatantigen dengan hasil negatif.

Dalam kesempatan tersebut, Direktur Lalu Lintas Jalan Kemenhub Suhartoturut menyampaikan bahwa sejak Kamis (24/12/2020) hingga Jumat (1/1/2021) ada 14 lokasi terminal dan UPPKB yang sudah menjalani pemeriksaan tes cepat antigen dengan total 6.607 sampel.

Hasilnya, 121 penumpang angkutan umum dan pribadi dinyatakan positif dan 6.068 negatif.

Sedangkan untuk awak kendaraan logistik 4 orang positif dan 414 orang negatif. Bagi yang hasilnya positif maka akan ditangani oleh Satgas COVID-19 setempat dan dirujuk ke domisili kartu tanda penduduk (KTP) masing-masing.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Khairil Huda
Penulis : Antara

Komentar

Komentar
()

Top