Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Kematian Akibat Covid-19 Secara Global Lampaui Angka 5 Juta Jiwa

Foto : Istimewa
A   A   A   Pengaturan Font

PARIS - Lebih dari lima juta orang telah meninggal di seluruh dunia akibat Covid-19 sejak penyakit itu pertama kali muncul di Tiongkok hampir dua tahun lalu. Angka kematian itu muncul berdasarkan penghitungan dari sumber resmi yang dikumpulkan oleh AFP pada Senin (1/11).

Dengan hampir 46 juta kasus infeksi dan lebih dari 745.800 kematian, AS tetap menjadi negara dengan jumlah infeksi dan kematian tertinggi. Lalu diikuti oleh India dengan 34,2 juta dan Brasil dengan 21,8 juta infeksi.

Namun, dalam hal kematian yang dikonfirmasi, Brasil mengikuti AS dengan jumlah 607.824 kematian, sementara India memiliki jumlah kematian tertinggi ketiga dengan 458.437 jiwa. Sementara itu, Meksiko juga menjadi salah satu negara dengan jumlah kematian tertinggi akibat virus tersebut, dengan 288.365 kematian dilaporkan hingga saat ini.

Sementara itu otoritas kesehatan Russia menyatakan selama sebulan terakhir Russia terus mencatat rekor kematian harian akibat Covid-19 tertinggi walau saat ini sudah lebih dari 50 juta orang telah divaksinasi lengkap di negara itu.

"Sementara lebih dari 6,94 miliar dosis vaksin telah diberikan sejauh ini secara global," menurut data dari Universitas Johns Hopkins di AS. AFP/I-1
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Ilham Sudrajat
Penulis : Ilham Sudrajat

Komentar

Komentar
()

Top