Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis
Sengketa Teritorial I Filipina Naikkan Anggaran Pertahanan pada 2025

Kelompok "Quad" Sangat Prihatin dengan Situasi di LTS

Foto : AFP/Kazuhiro NOGI

Pertemuan “Quad” l Menlu AS, Antony Blinken (kanan) berfoto bersama dengan Menlu Australia, Penny Wong (kedua dari kanan), Menlu Jepang, Yoko Kamikawa (kedua dari kiri) dan Menlu India, Subrahmanyam Jaishankar, ketika hendak dilaksanakannya Pertemuan Menteri Quad di Iikura Guest House, Tokyo, Senin (29/7). Komunike pertemuan Quad ini menyatakan bahwa kelompok tersebut sangat prihatin atas situasi di LTS saat ini.

A   A   A   Pengaturan Font

Kelompok Quad pun mengecam peluncuran misil Korea Utara (Korut) yang mengganggu stabilitas kawasan.

Komunike Quad itu serta merta memicu kemarahan dari Beijing, yang menuduh keempat negara tersebut telah menciptakan ketegangan, menghasut konfrontasi, dan menahan kemajuan negara lain.

Menlu Blinken sedang melakukan tur ke negara-negara Asia-Pasifik yang bertujuan untuk memperkuat kerja sama regional dalam menghadapi meningkatnya ketegasan Beijing dan semakin dalamnya hubungan dengan Russia.

Pembicaraan Quad di Tokyo, yang pertama sejak September, melibatkan Menteri Luar Negeri Jepang, Yoko Kamikawa, Menteri Luar Negeri India, Subrahmanyam Jaishankar, dan Menteri Luar Negeri Australia, Penny Wong.

Pernyataan Quad ini kurang lantang terdengar dibandingkan komunike yang dikeluarkan setelah pembicaraan pada Minggu (28/7) antara Menlu Blinken, Menteri Pertahanan AS, Lloyd Austin, dan rekan-rekan mereka dari Jepang. Tanpa kehadiran India dan Australia, kedua negara mengeluarkan serangan verbal pedas, tidak seperti pernyataan Quad, karena tidak hanya menyebut dan mengkritik Tiongkok tetapi juga Russia.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Ilham Sudrajat
Penulis : AFP

Komentar

Komentar
()

Top