Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Foto Video Infografis

Kegaduhan Keluarnya AS dalam Pertemuan Menkeu G20, Ini Penjelasan dari Janet Yellen soal Walk Out di Pertemuan G20

Foto : Istimewa
A   A   A   Pengaturan Font

Menteri Keuangan Amerika Serikat (AS) Janet Yellen menerangkan konsistensi mereka untuk menyelesaikan tanggung jawab dalam agenda G20 pada Kamis (21/4).

Yellen belakangan, mengomando aksi walk out dalam pertemuan Menkeu G20 di Washington DC, AS, Rabu (20/4). Reaksi itu diikuti oleh pejabat tinggi lain dari Ukraina, Inggris dan Kanada.

Protes itu tidak dimaksudkan untuk menggagalkan rangkaian agenda. Sejumlah pemimpin tersebut hanya berkeinginan untuk menunjukkan kecaman terhadap Kremlin.

Yellen menegaskan, dirinya justru akan memanfaatkan pertemuan forum ekonomi global tersebut untuk mengatasi krisis akibat invasi Moskow ke Kiev.

"Saya pikir kami sedang mencari cara untuk membuat pertentangan kami diketahui sambil tetap mengakui bahwa kami memiliki banyak pekerjaan yang harus diselesaikan," terang Yellen, yang dikutip dari AFP, Jumat (22/4).
Halaman Selanjutnya....


Editor : Fiter Bagus
Penulis : Zulfikar Ali Husen

Komentar

Komentar
()

Top