Kebakaran, Mal Citraland Tutup Sementara Hari Ini
Tangkapan layar petugas dalam proses pemadaman kebakaran di Mal Citraland atau Mal Ciputra Jakarta di Jalan Letjen Jendral S. Parman RT/RW 11/01 Tanjung Duren Utara, Grogol Petamburan, Jakarta Barat pada Jumat (4/10/2024) dini hari.
Foto: ANTARA/Risky syukurJAKARTA - Mal Citraland atau Mal Ciputra Jakarta di Jalan Letjen Jendral S. Parman RT/RW 11/01 Tanjung Duren Utara, Grogol Petamburan, Jakarta Barat tutup sementara pada hari ini usai dilanda kebakaran pada Jumat (4/10) dini hari.
"Demi keamanan dan kenyamanan bersama, kami akan menutup sementara operasional pada hari ini," kata Humas Mal Ciputra Jakarta, Rida dalam keterangan resminya, di Jakarta, Jumat (4/10).
Rida menjelaskan bahwa pihaknya akan bekerja sama dengan pihak berwenang untuk menelusuri penyebab kebakaran itu.
"Kami akan bekerja sama dengan pihak berwenang dalam rangka investigasi penyebab kebakaran yang terjadi pada Jumat dini hari," kata Rida.
Rida juga menyampaikan rasa prihatin atas musibah kebakaran itu.
"Kami bersyukur bahwa tidak ada korban jiwa, karena keselamatan dan kesejahteraan pengunjung, penyewa dan karyawan adalah prioritas kami," kata Rida.
Kebakaran melanda lantai lima dan enam Mall Citraland di Jalan Letjen Jendral S. Parman RT/RW 11/01 Tanjung Duren Utara, Grogol Petamburan, Jakarta Barat pada Jumat dini hari sekira pukul 00.50 WIB.
Kepala Seksi Operasi Suku Dinas Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan (Gulkarmat) Jakarta Barat, Syarifudin menyebut bahwa tidak ada korban jiwa dalam kebakaran tersebut.
"Korban jiwa dan korban luka berat nihil, tapi satu petugas anggota PJLP (Penyedia Jasa Lainnya Perorangan) dari Sektor Gropet terjatuh di eskalator, namun sudah dapat penanganan dari PMI (Palang Merah Indonesia) setempat," kata Syarif sebelumnya.
Berita Trending
- 1 Hasil Survei SMRC Tunjukkan Elektabilitas Pramono-Rano Karno Melejit dan Sudah Menyalip RK-Suswono
- 2 Cagub DKI Pramono Targetkan Raih Suara di Atas 50 Persen di Jaksel saat Pilkada
- 3 Panglima TNI Perintahkan Prajurit Berantas Judi “Online”
- 4 Tim Pemenangan Cagub dan Cawagub RIDO Akui Ada Persaingan Ketat di Jakut dan Jakbar
- 5 Pelaku Pembobol Ruang Guru SMKN 12 Jakut Diburu Polisi
Berita Terkini
- Sritex Pailit, DPR RI Siapkan UU Khusus soal Tekstil
- Ditjen PAS dan Komisi XIII DPR RI Sepakat Bentuk Panja Tahanan Kabur dari LP Salemba
- Rusia Rahasiakan Pembeli Pertama Jet Tempur Siluman Su-57
- Aquabike Danau Toba Dongkrak Jumlah Penumpang Pesawat di Bandara Raja Sisingamangaraja XII
- Ratusan Jadwal Penerbangan Domestik di Bandara Soetta Terdampak Erupsi Lewotobi