Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

KBRI Gelar Indonesian Cultural Festival di Azerbaijan

Foto : Dok KBRI Baku

Foto Bersama l Peserta pagelaran seni budaya Indonesia berfoto bersama pada ajang Indonesian Cultural Festival yang diselenggarakan KBRI di Ibu Kota Azerbaijan, Baku. KBRI Baku akan kembali menggelar ICF pada 11-16 September 2019 mendatang

A   A   A   Pengaturan Font

BAKU - Kedutaan Besar Republik Indonesia (KBRI) di Azerbaijan akan menggelar Indonesian Cultural Festival (ICF) 2019 di Ibu Kota Baku pada 11-16 September 2019. Ajang ini dilaksanakan untuk memperkenalkan keragaman seni dan budaya Indonesia kepada warga Azerbaijan.

"ICF 2019 akan lebih semarak karena diadakan di dua tempat berbeda di Baku yaitu Heydar Aliyev Sarayi yang merupakan tempat bergengsi di ibu kota dan Fountain Square yang merupakan pusat perbelanjaan luar ruang yang selalu ramai dikunjungi masyarakat Azerbaijan," demikian keterangan pers KBRI di Baku yang diterima di Jakarta, Minggu (7/7).

Duta Besar RI untuk Azerbaijan, Husnan Bey Fananie, menjelaskan ICF 2019 adalah festival yang keempat kalinya digelar di Azerbaijan, terutama di wilayah kawasan Kaspia.

ICF 2019 mencakup pertunjukan seni budaya, seperti seni musik angklung, seni tari dan musik Reog Ponorogo, dan seni bela diri Pencak Silat Indonesia. Festival tersebut juga menyediakan stand-stand yang memamerkan keunggulan produk lokal dari usaha mikro, kecil dan menengah (UMKM) Indonesia, pariwisata Indonesia, serta beberapa kegiatan diantaranya pameran informasi pariwisata Indonesia, kunjungan dan kerjasama lembaga pendidikan, seminar, serta penampilan kesenian tari dan musik tradisional Indonesia. Ant/I-1


Redaktur : Ilham Sudrajat
Penulis : Antara

Komentar

Komentar
()

Top