Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Kasal Akan Lantik Laksdya TNI Agung Prasetiawan sebagai Pangkoarmada

Foto : ANTARA/HO-Dispenal

Kasal Laksamana TNI Yudo Margono saat memberikan sambutan pada pertemuan secara daring dengan Kasal Korea Selatan Laksamana Kim Jung-Soo, di Mabesal Cilangkap, Jakarta Timur, Rabu (19/1/2022).

A   A   A   Pengaturan Font

Jakarta - Kepala Staf Angkatan Laut (Kasal) Yudo Margono akan melantik Laksamana Madya TNI Agung Prasetiawan sebagai Panglima Komando Armada (Koarmada) Republik Indonesia, pada Kamis (3/2).

Kasal di Mabesal Cilangkap, Jakarta Timur, Rabu, mengatakanupacara pelantikan tersebut dilakukan berdasarkan keputusan Panglima TNI Nomor Keputusan 66/I/2022 tanggal 21 Januari 2022 tentang Pemberhentian dari dan Pengangkatan Dalam Jabatan di Lingkungan TNI.

"Kita harus melaksanakan pengangkatan Panglima Komando Armada RI," ujar Yudo.

Menurut dia, Koarmada RI akan membawahi Koarmada I, Koarmada II, dan Koarmada III, di mana jabatan Panglima Koarmada RI sendiri diemban oleh perwira tinggi TNI AL bintang tiga.

Yudo menjelaskan dalam bidang operasional nantiPanglima Koarmada RI akan berada di bawah Panglima TNI, sedangkan dalam bidang pembinaanPanglima Koarmada RI akan berada di bawah Kasal.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Marcellus Widiarto
Penulis : Antara

Komentar

Komentar
()

Top