Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Kadin Diminta Kembangkan Sumber Ekonomi Baru

Foto : istimewa
A   A   A   Pengaturan Font

JAKARTA - Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan, mengatakan Pemerintah Provindi (Pemprov) DKI Jakarta ajak Kamar Dagang dan Industri (Kadin) DKI Jakarta untuk memperkuat pengembangan dan pertumbuhan ekonomi di Jakarta, khususnya ekonomi baru pasca perpindahan ibu kota negara.

"Kita menginginkan Jakarta tumbuh besar, perekonomiannya tumbuh, tenaga kerja yang terserap akan lebih meningkat. Angka kemiskinan akan menurun. Pada 2019, angka kemiskinan terendah lima tahun dan terendah di seluruh Indonesia. Pemerintah dan dunia usaha harus merapatkan, menyikronkan kebijakan sehingga dunia usaha bisa terus tumbuh berkembang dengan baik dalam kondisi apapun," ujar Anies usai tandatangani kesepakatan antara Pemprov DKI Jakarta dengan Ketua Kadin DKI Jakarta, Diana Dewi, di Jakarta, Kamis (5/3).

Kesepakatan bersama meliputi sektor ekonomi, transportasi, infrastruktur, pendidikan, usaha kecil dan menengah, ekonomi digital dan kreatif, informasi dan komunikasi, ketenagakerjaan, kesehatan dan sosial serta sektor lain yang dibutuhkan Ketua Umum Kadin DKI, Diana Dewi mengapresiasi kolaborasi yang dilakukan pihaknya bersama Pemprov DKI Jakarta. Ia menegaskan, peran Kadin DKI Jakarta sebagai asosiasi usaha memiliki andil yang sangat strategis bagi Pemprov DKI Jakarta dalam meningkatkan kinerja perekonomian di Jakarta.

pin/P-5


Redaktur : M Husen Hamidy
Penulis : Peri Irawan

Komentar

Komentar
()

Top