Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis
Kesehatan Warga - Pasien Berasal dari Enam Kecamatan

Kab Tangerang Temukan 6 Anak Gagal Ginjal Akut

Foto : HO/Antara

Ilustrasi - Petugas memeriksa kesehatan anak.

A   A   A   Pengaturan Font

Dia menambahkan dalam upaya mengantisipasi kasus gangguan ginjal akut, Dinas Kesehatan Kabupaten Tangerang telah menarik peredaran lima jenis produk obat cair atau sirop yang direkomendasikan BPOM. Ini sesuai dengan instruksi dari Kementerian Kesehatan. "Untuk lima jenis obat sudah ditarik dari semua faskes karena tidak boleh diedarkan lagi," tandasnya.

KDRT

Sementara itu, Kabupaten Tangerang juga tengah sibuk menangani "penyakit" lain yaitu kekerasan dalam rumah tangga (KDRT). Menurut Kepala Dinas Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (DP3A) Kabupaten Tangerang, Asep Suherman, ada 38 kasus KDRT sepanjang tahun ini. Ini lebih sedikit dari tahun lalu yang mencapai 50 kasus.

Menurut Asep, kasus KDRT yang ditanganinya dari tahun ke tahun dipicu permasalahan komunikasi pasangan sampai dengan faktor ekonomi. Selain itu, lanjutnya, dari 38 kasus KDRT tersebut ditemukan kekerasan fisik dan psikis terhadap perempuan. Untuk kekerasan fisik terdapat 24 kasus. Kekerasan psikis ada 12 kasus, tetapi dari catatan ini mereka jarang melapor.

Kendati demikian, DP3A Kabupaten Tangerang bersama stakeholder terkait telah memberi pendampingan korban-korban KDRT dengan cara memulihkan trauma serta mediasi penyelesaian masalah. Penanganan lebih ke mediasi. Biasanya dua kali mediasi, masalahnya bisa selesai.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Aloysius Widiyatmaka
Penulis : Aloysius Widiyatmaka, Antara

Komentar

Komentar
()

Top