Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis
Keselamatan Kerja | Perusahaan yang Tak Laksanakan K3 Ditindak Tegas

K3 Jangan Dijadikan Beban

Foto : KORAN JAKARTA/M ADEN MA'RUF

KESELAMATAN KERJA | Menteri Ketenagakerjaan, M Hanif Dhakiri, berjabat tangan dengan Gubernur Jawa Tengah, Ganjar Pranowo usai memberikan penghargaan Pembina Keselamatan dan Kesehatan Kerja (K3) Terbaik Tahun 2019, di Jakarta, Senin (22/4) malam. Sebanyak 17 gubernur menerima penghargaan Pembina K3 Terbaik.

A   A   A   Pengaturan Font

Menurut Ganjar, saat ini yang perlu dilakukan adalah memastikan pengawas-pengawas penegakan K3 itu memiliki integritas. "Kita mesti mendorong pengawas bisa memiliki integritas supaya tidak kalah dengan perusahaan-perusahaan yang diawasi terkait unsur K3," ujarnya.

Dalam kesempatan yang sama, Wakil Gubernur Provinsi Sumatera Selatan, Mawardi Yahya, mengatakan penghargaan K3 yang diterimanya tidak lepas dari peran serta semua pihak dalam meminimalisir kecelakaan kerja terutama dalam hal pembinaan.

"Penghargaan itu tentu ada penilaian tersendiri dari Kementerian Tenaga Kerja. Ini akan menambah motivasi kita untuk melakukan pembinaan sehingga tahun depan kita bisa menyabet penghargaan ini lagi," ujar dia. ruf/SM/E-3

Penulis : Muhamad Ma'rup

Komentar

Komentar
()

Top