
Jungkook BTS, Seventeen, dan Stray Kids Raih Penghargaan di BBMA 2024
Jungkook BTS
Foto: YONHAP NewsSEOUL - Jungkook BTS berhasil memenangkan dua penghargaan di Billboard Music Awards (BBMA) 2024.
Jungkook menang dalam kategori 'Top K-Pop Album' dan 'Top Global K-Pop Song' di BBMA 2024 yang berlangsung di Los Angeles, Amerika Serikat pada Kamis (12/12) waktu setempat lewat album solo Golden dan lagu andalannya Standing Next to You.
“Jungkook yang masih menjalani wajib militer sejak bulan Desember tahun lalu tidak bisa hadir dalam acara tersebut untuk menerima penghargaan,” lapor kantor berita KBS, Jumat (13/12).
Selain itu, grup Stray Kids dan Seventeen masing-masing memenangkan penghargaan di kategori 'Top Global K-pop Artist' dan 'Top K-pop Touring Artist.'
Stray Kids mengatakan bahwa mereka bisa mendapatkan penghargaan yang sangat berharga itu karena dukungan dari para penggemarnya yang selalu Stay atau setia di sisi mereka.
Seventeen juga menyampaikan rasa terima kasih kepada para penggemarnya, yang dikenal sebagai Carat.
Sementara itu, superstar dunia Taylor Swift mendominasi BBMA tahun ini dengan menyapu bersih 10 penghargaan, termasuk penghargaan bergengsi Top Artist dan 49 trofi BBMA, sehingga menjadikannya sebagai artis peraih penghargaan terbanyak dalam sejarah ajang BBMA. ils/KBS/I-1
Redaktur: Ilham Sudrajat
Penulis: Berbagai Sumber, Ilham Sudrajat
Tag Terkait:
Berita Trending
- 1 Kerusakan Parah di Hulu Sungai Ciliwung, Sungai Bekasi dan Sungai Cisadane
- 2 Warga Jakarta Wajib Tau, Boleh Cek Kesehatan Gratis Kapan Saja
- 3 Mourinho Percaya Diri, Incar Kebangkitan Fenerbahce di Liga Europa Lawan Rangers
- 4 Mantap, Warga Jakarta Kini Boleh Cek Kesehatan Gratis Kapan Saja tanpa Harus Nunggu Hari Ulang Tahun
- 5 Lingkungan Hidup, Pemerintah Bakal Terapkan Sanksi Paksaan di Puncak
Berita Terkini
-
Pastikan Keamanan Pengguna Jalan, Jaksel Tebang 3.653 Pohon Agar Tak Tumbang
-
Rapat Bersama Menhub, Mendagri Harap Pengaturan Libur Lebaran Kurangi Kepadatan Arus Mudik
-
Panglima TNI Dampingi Presiden Prabowo dalam Peluncuran Mekanisme Baru Tunjangan Guru
-
Awan pun Diterjang demi Menyelamatkan Jakarta
-
Dukung Ilustrator Kejar Market Dunia, Ibas: Perlu Perhatian, Pengembangan, dan Perlindungan untuk Para Seniman Indonesia