Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis
Penerimaan Siswa Baru

Jokowi Minta Pemda Utamakan Pendidikan Anak-anak

Foto : ANTARA/NYOMAN HENDRA WIBOWO

Peserta didik saat mengikuti Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah (MPLS) tahun ajaran 2023/2024 di SMP Negeri 14 Denpasar, Bali, beberapa waktu lalu.

A   A   A   Pengaturan Font

KOTA BENGKULU - Presiden Joko Widodo (Jokowi) meminta pemerintah daerah (pemda) untuk mengutamakan kepentingan anak-anak bersekolah terkait adanya permasalahan Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) yang dinilai masih banyak kekurangan.

"Masalah lapangan terkait PPDB selalu ada di semua kota dan provinsi Indonesia, yang paling penting diselesaikan dengan baik-baik dan anak-anak diberikan ruang seluasnya," katanya di Kota Bengkulu, Kamis (20/7).

Presiden mengatakan anak-anak harus memiliki pendidikan yang baik dan setinggi-tingginya dan kepala daerah, seperti bupati, wali kota, dan gubernur.

Sebelumnya, Perwakilan Ombudsman Bengkulu menghimpun ada empat laporan yang resmi masuk terkait dengan PPDB didominasi terkait jalur zonasi dan ada satu terkait prestasi. Sementara yang tengah berkonsultasi dan belum menyampaikan laporan secara resmi yakni sekitar 14 laporan, yaitu SMAN 5 Kota Bengkulu, SMAN 2 Kota Bengkulu, dan SMAN 7 Kota Bengkulu.

Kepala Asisten Pemeriksaan Ombudsman Bengkulu, Jaka Andhika, menyampaikan bahwa pihak Ombudsman melakukan pengecekan dokumen peserta didik yang lulus serta meminta penjelasan dari pihak sekolah dan Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Disdikbud) Provinsi Bengkulu.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : andes
Penulis : Antara

Komentar

Komentar
()

Top