Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Jika Uji Klinis Sukses, Afrika Bakal Punya Vaksin Covid-19 Tahun Depan

Foto : ANTARA/Shutterstock

A   A   A   Pengaturan Font

JOHANNESBURG - Afrika kemungkinan bisa mempunyai vaksin Covid-19 pada kuartal pertama 2021 jika uji klinis pada manusia sukses dilakukan di Afrika Selatan, menurut profesor yang memimpin uji coba tersebut pada Kamis (9/7).

Vaksin ekperimental ChAdOx1 nCoV-19 merupakan satu dari 19 calon vaksin global yang sedang diuji klinis pada manusia dalam perlombaan upaya penemuan vaksin untuk menghentikan pandemi, yang hingga kini telah menelan lebih dari setengah juta korban jiwa.

Vaksin itu juga sedang diuji di Brasil oleh ilmuwan Universitas Oxford, yang bekerja sama dengan produsen obat Inggris AstraZeneca dalam pengembangan sekaligus produksi.

"Vaksin dapat dikomersialkan secepatnya awal tahun depan," kata Shabir Madhi, profesor vaksinologi di Universitas Witwatersrand yang mengepalai uji coba di Afrika Selatan.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Ilham Sudrajat
Penulis : Antara

Komentar

Komentar
()

Top