Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Jepang Gelar Pameran Ikebana

Foto : ANTARA/HO-The Japan Foundation Jakarta

Poster yang menginformasikan pameran ikebana bertajuk “Branch of Happiness” yang akan diselenggarakan di The Japan Foundation Jakarta.

A   A   A   Pengaturan Font

Pameran ini, seperti melalui keterangan resmi The Japan Foundation Jakarta, Selasa (6/8), akan menampilkan puluhan karya ikebana dari komunitas Ikebana International (I.I.) Chapter 224 Jakarta.

JAKARTA - The Japan Foundation Jakarta siap menyelenggarakan pameran ikebana di Jakarta. Gelaran pada tahun ini bertema "Branch of Happiness." Acara akan diselenggarakan pada tanggal 7-9 Agustus di Sakura Hall The Japan Foundation, Summitmas 2, Jakarta Selatan.

Pameran ini, seperti melalui keterangan resmi The Japan Foundation Jakarta, Selasa (6/8), akan menampilkan puluhan karya ikebana dari komunitas Ikebana International (I.I.) Chapter 224 Jakarta.

Pameran 7 Agustus dibuka pukul 13.30-16.30 WIB. Lalu keesokan harinya pukul 09.30-16.30 WIB. Sedangkan pada tanggal 9 Agustus mendatang pukul 09.30-12.30 WIB.

Pengunjung nantinya berkesempatan untuk melihat puluhan rangkaian ikebana dari lima aliran yang berkembang di Indonesia. Kelimanya adalah Ikenobo, Ohara, Sogetsu, Misho-ryu, dan Ichiyo. Selain menampilkan hasil karya ikebana, pameran juga akan menghadirkan kegiatan pendamping seperti demonstrasi Chanoyu. Ini adalah upacara minum teh Jepang dan lokakarya Koi-bokuro (membuat kantung berbentuk ikan koi).

Seni merangkai bunga atau ikebana telah dikenal lama di Jepang lebih dari 600 tahun. Pada akhir abad 15, seni merangkai bunga mulai menyebar luas ke masyarakat awam, bukan hanya kaum bangsawan atau kelas atas yang dapat menikmatinya.


Redaktur : Aloysius Widiyatmaka
Penulis : Antara

Komentar

Komentar
()

Top