Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis
Sektor Perikanan I |KKP Desak Jepang Pangkas Bea Impor Perikanan RI Hingga 0%

Jepang Diminta Tambah Investasi

Foto : istimewa
A   A   A   Pengaturan Font

Investasi perikanan dari Jepang akan diarahkan ke tiga sektor meliputi logistik, trading (perdagangan) dan processing (pengolahan).

JAKARTA - Kementerian Kelautan dan Perikanan (KKP) meminta pelaku usaha sektor perikanan Jepang meningkatkan investasinya di Indonesia. Saat ini, investasi perikanan Jepang masih berada di urutan ketiga, kalah dibanding Singapura dan Hongkong.

Sementara perkembangan industri perikanan Jepang sudah cukup jauh. Selama ini, RI banyak belajar dari cara Jepang mengembangkan industri perikanananya.

Di sisi lain KKP juga mendesak pemerintah Jepang untuk segera menurunkan bea masuk produk perikanan RI menjadi 0 persen dari 7 persen. Pasalnya, jika Jepang jadi menambah investasinya di RI tentu akan menyandera ekspor perusahaan Jepang ke Negeri Sakura. Ekpornya bakal kalah bersaing dengan produk dari negara pesaing lainnya.

Dirjen Penguatan Daya Saing Produk Kelautan dan Perikanan (PDSPKP) KKP, Rifky Efendi Hardijanto menyampaikan investor perikanan Jepang diarahkan untuk berinvestasi di tiga sektor yakni logistik, trading (perdagangan) dan processing (pengolahan). Investasi Jepang diharapkan membuat pertumbuhan industri perikanan nasional semakin merata.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Muchamad Ismail
Penulis : Fredrikus Wolgabrink Sabini

Komentar

Komentar
()

Top