Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Jenderal Bintang Tiga Ini Diutus Jenderal Andika Pergi ke Korea Selatan

Foto : Istimewa

Letjen TNI AM. Putranto, Komandan Kodiklatad mewakili Kasad Jenderal Andika Perkasa menghadiri Internasional Aerospace & Defense Exhibition (ADEX 2021) yang digelar di Seoul, Korea Selatan.

A   A   A   Pengaturan Font

JAKARTA - Jenderal bintang tiga ini diutus Jenderal Andika Perkasa, Kepala Staf TNI Angkatan Darat (Kasad) pergike Korea Selatan. Dia ditugaskan untuk menghadiri langsung acara Internasional Aerospace & Defense Exhibition (ADEX 2021) yang digelar di Seoul, Korea Selatan.

Jenderal bintang tiga TNI AD yang ditugaskan Jenderal Andika ke Korsel itu adalah LetjenTNI AM. Putranto yang saat ini menjabat sebagai Komandan Kodiklatad.

Mengutip keterangan tertulis dari Dinas Penerangan TNI Angkatan Darat (Dispenad) yang diterima Koran Jakarta, Senin (25/10), Letjen Putranto ditugaskan menghadiri menghadiri pameran pertahanan International Aerospace and Defense Exhibition (ADEX 2021) mewakili Kasad Jenderal Andika Perkasa.

"Aerospace and Defense Exhibition (ADEX 2021) itu dilaksanakan di Seongnam Air Force Base Korea Selatan," kata Dispenad dalam keterangannya.

Letjen Putranto dalam keterangannya mengatakan, pameran industri pertahanan menjadi kesempatan untuk menyaksikan langsung pesatnya perkembangan teknologi alutsista di dunia. Selain itu juga sebagai peluang menambah wawasan akan potensi pengembangan sistem pertahanan dalam negeri.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Marcellus Widiarto
Penulis : Agus Supriyatna

Komentar

Komentar
()

Top