Nasional Luar Negeri Ekonomi Daerah Megapolitan Olahraga Rona Genvoice Kupas Splash Wisata Perspektif Edisi Weekend Foto Video Infografis

Jalan Tol Cengkareng - Batuceper - Kunciran Selesai Bulan Ini

Foto : Istimewa

Pembangunan Jalan Tol Cengkareng - Batu Ceper - Kunciran merupakan salah satu dari 6 ruas Jalan Tol Jakarta Outer Ring Road (JORR II) yang dibangun untuk melengkapi struktur jaringan jalan di kawasan Metropolitan Jabodetabek (Jakarta, Bogor, Depok, Tangerang, dan Bekasi).

A   A   A   Pengaturan Font

Pembangunan Tol Cengkareng - Batu Ceper - Kunciran terbagi menjadi 4 Seksi, yaitu Seksi I (Kunciran - Tirtayasa) sepanjang 2,04 Km, Seksi II (Tirtayasa - Benteng Betawi) sepanjang 3,52 Km. Kemudian Seksi III (Benteng Betawi - H.Sastranegara) sepanjang 6,57 Km, dan yang terakhir Seksi IV (H.Sastranegara - SS Benda) sepanjang 2,06 Km.

Tol Cengkareng - Batuceper - Kunciran akan dilengkapi 5 Gerbang Tol (GT), yakni GT Kunciran, GT Tirtayasa, GT Buaran Indah, GT Tanah Tinggi, dan GT Husein Sastranegara. Selain itu juga dilengkapi juga 3 Simpang Susun (SS) yaitu SS Kunciran, SS Belendung, dan SS Benda.

Dukungan ruas tol ini adalah untuk memperlancar lalu lintas/ memangkas waktu perjalanan, sekaligus meningkatkan pertumbuhan ekonomi pada aglomerasi Megapolitan Jabodetabek, sekaligus mengurangi beban lalu lintas Jalan Tol JORR I yang semakin padat setiap harinya.

Selain Tol Cengkareng - Batuceper - Kunciran, ruas tol 6 Jalan Tol Jakarta Outer Ring Road (JORR II) lainnya adalah Jalan Tol Kunciran - Serpong (11,4 km), Jalan Tol Serpong - Cinere (10,14 Km), Jalan Tol Cinere - Jagorawi (14,70 km), Jalan Tol Cimanggis - Cibitung (26,18 km), Jalan Tol Cibitung - Cilincing (34,02 km).


Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Muchamad Ismail
Penulis : Fredrikus Wolgabrink Sabini

Komentar

Komentar
()

Top