Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis
Ketahanan Pangan

Jakut Targetkan Produksi Padi 1.500 Ton

Foto : ANTARA/HO-Sudin KPKP

Memasang Pupuk -- Petani Jakarta Utara memasang pupuk di areal sawah yang sudah ditanami padi, Rabu (3/7). Mereka diharap mampu menghasilkan panenan 1.500 ton.

A   A   A   Pengaturan Font

“Kami prediksi akhir Juli sudah ada yang mulai panen. Jenis varietas yang banyak ditanam adalah Inpari 32 dan Inpari 30," katanya.

JAKARTA - Para petani Jakarta Utara untuk tahun ini ditargetkan dapat memproduksi sekitar 1.500 ton. "Target itu berasal dari 256 hektare lahan pertanian Jakarta Utara. Hitungannya setiap hektare mampu memproduksi padi sekitar 6 ton," kata Kepala Suku Dinas Ketahanan Pangan, Kelautan, dan Pertanian (KPKP) Jakarta Utara, Unang Rustanto, Rabu (3/7).

Menurutnya, target tersebut naik dari produksi padi pada tahun 2023 yang berada di angka 5,9 ton per hektare di musim pertama. Produksi musim kedua tahun 2023 yang mengalami puso akibat El Nino sehingga membuat hasil turun.

Untuk luas lahan pertanian, lanjutnya, yang sudah ditanami padi tahun ini 256 hektare. Lahan terletak di Kelurahan Marunda 21 hektare. Sisanya di Kelurahan Rorotan. "Kami prediksi akhir Juli sudah ada yang mulai panen. Jenis varietas yang banyak ditanam adalah Inpari 32 dan Inpari 30," katanya.

Menurut Unang, Sudin KPKP optimistis petani Jakarta Utara dapat mencapai target tersebut. Sebab dia terus mendampingi serta menyalurkan bantuan kepada Gabungan Kelompok Tani (Gapoktan) Jakarta Utara. Pendampingan yang dilakukan mulai dari rapat pengurus penentuan awal tanam agar seluruh petani serentak dalam menanam. Kemudian, pendampingan budi daya padi dan pengendalian hama secara serentak.

Selain, Sudin juga membantu memperbaiki saluran irigasi secara swadaya agar petani mampu memenuhi kebutuhan air sawah. Untuk bantuan, dari Dinas KPKP Jakarta menyalurkan tiga ton benih Inpari 32. Kemudian bantuan mesin pompa air dari Kodim bekerja sama dengan Kementerian Pertanian.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Aloysius Widiyatmaka
Penulis : Antara

Komentar

Komentar
()

Top