Jakarta Timur Pangkas 66 Pohon Rawan Tumbang
Jajaran Suku Dinas (Sudin) Pertamanan dan Hutan Kota (Tamhut) Jakarta Timur melakukan pemangkasan pohon rawan tumbang di wilayah Kecamatan Pulogadung, Jakarta Timur, Rabu (15/1).
Foto: ANTARA/HO-Pemerintah Kota Jakarta TimurJAKARTA - Suku Dinas Pertamanan dan Hutan Kota Jakarta Timur memangkas 66 pohon yang rawan tumbang di musim hujan ini.
"Sebanyak 66 pohon rawan tumbang di wilayah Kecamatan Pulogadung, jadi ini target penopingan jajaran Sudin Pertamanan dan Hutan Kota (Tamhut) Jakarta Timur," kata Kepala Suku Dinas (Sudin) Tamhut Jakarta Timur Dwi Ponangsera saat dikonfirmasi di Jakarta, Rabu.
Sebanyak 66 pohon berukuran besar yang ditoping di Kecamatan Pulogadung ini jenisnya bervariasi. Di antaranya pohon angsana, mahoni, asem kranji, beringin hingga trembesi.
- Baca Juga: Segera Bongkar, Pagar Laut Agar Nelayan Bebas Mencari Ikan
- Baca Juga: Kantin Sekolah Perlu Diperhatikan
Menurut Dwi, penopingan ini selain untuk mengantisipasi terjadinya kasus pohon tumbang saat hujan disertai angin kencang, tetapi juga untuk memberikan pencahayaan lampu penerang jalan umum (PJU) di malam hari.
"Penopingan pohon ini jadi program rutin yang dilaksanakan setiap Rabu dengan lokasi berbeda-beda," ujar Dwi.
Kepala Seksi Jalur Hijau dan Pemakaman Sudin Tamhut Jakarta Timur, Made Widhi Adnyana Surya Pratita menambahkan, penopingan di wilayah Kecamatan Pulogadung ini melibatkan 70 personel Satuan petugas (satgas) dan mobil tangga.
Dari 70 pasukan hijau ini disebar ke 38 lokasi berbeda, di antaranya di Jalan Tenggiri RT 04/07, Kelurahan Jati, Jalan Kedondong Rayam Rawamangun, Jalan Taman Berdikari Sentosa F No.8 RT 20/06 Kelurahan Jati dan sejumlah titik lainnya.
"Targetnya pekan ini seluruhnya rampung karena minggu depan dilanjutkan di wilayah lain," kata Dwi. Ant
Berdasarkan data dari Sudin Tamhut Jakarta Timur (Jaktim) yang diperoleh di Jakarta, Rabu, menyebutkan, selama periode Januari hingga Minggu pertama November 2024 telah memangkas 20.453 pohon.
Pengurangan dahan pohon dilakukan secara rutin tergantung kondisi pohon yang terdiri atas tiga kategori, yakni pangkas ringan (merapikan), sedang (banyak cabang yang dipotong) dan berat (memotong ketinggian dan cabang yang dikhawatirkan tumbang).
Dari 20.453 pohon dipangkas terdiri dari pangkas ringan sebanyak 6.783 pohon, pangkas sedang 8.023 pohon dan pangkas berat 5.177 pohon serta 45 pohon dilakukan penebangan.
- Baca Juga: 7,5 Ton Narkoba Tercegah Masuk
- Baca Juga: Pembunuh Aktor Sandy Permana Akhirnya Diringkus
Sedangkan jumlah pohon yang tumbang pada Januari-November 2024 sebanyak 502 pohon dengan rincian pohon sempal (patah) 168 dan pohon tumbang 334.
Berita Trending
- 1 Selama 2023-2024, ASDP Kumpulkan 1,72 Ton Sampah Plastik
- 2 Kemenperin Desak Produsen Otomotif Tiongkok di Indonesia Tingkatkan Penggunaan Komponen Lokal
- 3 Jepang Siap Dukung Upaya RI Wujudkan Swasembada Energi
- 4 Irena Sebut Transisi Energi Indonesia Tuai Perhatian Khusus
- 5 Perkuat Kolaborasi, PM Jepang Dukung Indonesia untuk Jadi Anggota Penuh OECD
Berita Terkini
- Ditjen Hubdat Hibah Prasarana di Wilayah NTT
- Inilah Cara Pintar Menikmati Cokelat Tanpa Menganggu Diet Seimbang
- Agensi ADOR Gugat NewJeans untuk CegahTeken Kontrak Independen
- Marbot Masjid dan Guru Ngaji Seharusnya Mendapat BPJS Ketenagakerjaan
- Mike Ethan Kolaborasi dengan Mario Ginanjar Rilis Single ‘Dia Harus Tahu’