Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis
Konflik Timur Tengah

Iran akan Lampaui Batas Pengayaan Uranium

Foto : AFP/ATTA KENARE

Menteri Luar Negeri Iran, Mohammad Javad Zarif

A   A   A   Pengaturan Font

TEHERAN - Iran mengatakan pada Minggu (7/7) bahwa negaranya akan melanggar batas pengayaan uranium yang ditetapkan oleh kesepakatan nuklir 2015 dalam beberapa jam, untuk menekan pihak negara-negara lain untuk menjaga komitmen mereka terhadap kesepakatan nuklir.

Tak hanya itu, Iran juga mengancam akan meninggalkan lebih banyak komitmen dalam kurun waktu 60 hari ke depan, kecuali ada solusi ditemukan dengan pihak-pihak penandatangan kesepakatan 2015.

"Teheran bisa terus mengurangi komitmennya, tetapi semua langkah tersebut dapat dibalikkan jika negara-negara Eropa melaksanakan komitmen mereka," kata Menteri Luar Negeri Iran, Mohammad Javad Zarif.

Langkah untuk mulai memperkaya uranium di atas tingkat pemurnian maksimum yang disepakati sebesar 3,67 persen, muncul meskipun ada tentangan dari Uni Eropa dan Amerika Serikat (AS) yang telah keluar dari kesepakatan secara sepihak. Batas pengayaan 3,67 persen yang ditetapkan dalam perjanjian jauh di bawah tingkat lebih dari 90 persen yang diperlukan untuk membuat hulu ledak nuklir.

"Perintah Presiden Hassan Rouhani untuk melampaui ambang batas akan dilaksanakan dalam beberapa jam setelah rincian teknis terakhir disortir," kata juru bicara Organisasi Energi Atom Iran, Behrouz Kamalvandi.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Ilham Sudrajat
Penulis : AFP

Komentar

Komentar
()

Top