Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis
Kinerja Perindustrian 2021 - Realisasi Investasi Manufaktur Terbesar di Jabar Sekitar Rp136,1 Triliun

Investasi Manufaktur Lampaui Target

Foto : istimewa
A   A   A   Pengaturan Font

Pemerintah perlu menjaga stabilitas politik agar iklim investasi tetap terjaga sebab penanaman modal di sektor manufaktur sangat penting mendorong pertumbuhan ekonomi nasional.

JAKARTA - Sepanjang 2021, investasi sektor manufaktur menembus 325,4 triliun rupiah atau naik 19 persen dari 2020 (yoy). Angka tersebut melampaui target Kementerian Perindustrian (Kemenperin) di kisaran 280-290 triliun rupiah.

Menteri Perindustrian, Agus Gumiwang Kartasasmita, menegaskan capain investasi menunjukkan level kepercayaan investor terhadap Indonesia masih tinggi. "Saya percaya ini menjadi momentum penting menguatnya ekonomi Indonesia pascapandemi," ujarnya di Jakarta, Senin (31/1).

Baca Juga :
Upaya Dekarbonisasi

Berdasarkan data Kementerian Investasi/ Badan Koordinasi dan Penanaman Modal (BKPM), capaian investasi sebesar 325,4 triliun rupiah tersebut terdiri atas penanaman modal dalam negeri (PMDN) sebesar 94,7 triliun rupiah dan penanaman modal asing (PMA) sebesar 15,8 miliar dollar AS.

Dari angka tersebut, subsektor industri logam dasar, barang logam, bukan mesin dan peralatannya mencatatkan porsi investasi terbesar, yaitu 117,5 triliun rupiah atau berkontribusi 13,0 persen dari total investasi sepanjang 2021.

"Selama ini, investasi sektor manufaktur juga membawa dampak luas bagi perekonomian nasional, salah satunya melalui penyerapan tenaga kerja. Serapan tenaga kerja di industri manufaktur mencapai 1,2 juta orang pada 2021, menjadikan jumlah totalnya menjadi 18,64 juta orang," ucap Menperin.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Muchamad Ismail
Penulis : Fredrikus Wolgabrink Sabini

Komentar

Komentar
()

Top