Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis
Infrastruktur Perhubungan I Hingga Akhir 2018, 9 Ruas Tol Akan Diresmikan

Integrasi Tol Trans Jawa Dikebut

Foto : istimewa
A   A   A   Pengaturan Font

Tol Trans Jawa dibutuhkan untuk meningkatkan konektivitas di Pulau Jawa yang berkontribusi lebih dari 50 persen bagi pertumbuhan ekonomi nasional.

Jakarta - Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) berupaya menyelesaikan pembangunan Jalan Tol Trans Jawa dari Merak-Banyuwangi sepanjang 1.150 kilometer (km) pada akhir 2019. Saat ini, sepanjang 920 km sudah tersambung dari Merak-Pasuruan, yang mana 607 km sudah operasional dan sisanya 313 km ditargetkan rampung akhir 2018.

Pembangunan jalan tol harus terintegrasi dengan simpul-simpul pertumbuhan ekonomi, seperti kawasan industri, pelabuhan laut, pelabuhan udara, kawasan wisata, hingga permukiman skala besar. Sehingga, betul-betul bermanfaat maksimal baik untuk dunia usaha, pariwisata dan industri.

Menteri PUPR, Basuki Hadimuljono, mengatakan sembilan ruas tol Trans Jawa akan beroperasi secara bertahap mulai Juli hingga Desember 2018. "Jalan Tol Pejagan-Pemalang sepanjang 43 km dan Tol Solo-Sragen sepanjang 36 km, saat ini progresnya sudah 100 persen dan siap diresmikan bulan Juli 2018," ungkapnya, di Jakarta, Rabu (27/6).
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Muchamad Ismail
Penulis : Fredrikus Wolgabrink Sabini

Komentar

Komentar
()

Top