Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Foto Video Infografis
Catatan Akhir Tahun 2021

Inovasi dan Kolaborasi Perkuat Sektor Logistik

Foto : istimewa
A   A   A   Pengaturan Font

JAKARTA - Kondisi pasar logistik di Tanah Air sangat dinamis saat ini sebagai dampak dari pandemi Covid-19. Karenanya, inovasi dan kolaborasi serta digitalisasi rantai pasok sangat penting untuk memperkuat daya saing industri logistik nasional, baik saat ini maupun masa mendatang.

Ketua Umum DPP Asosiasi Logitik dan Forwarder Indonesia (ALFI), Yukki Nugrahawan Hanafi mengatakan kolaborasi sektor logistik membutuhkan dukungan berbagai pihak, termasuk Kementerian Perhubungan, Kementerian Perindustrian, Kementerian Perdagangan dan Kementerian Keuangan.

"Sejak beberapa waktu silam, ALFI terus mendorong dan menjadikan logistik Indonesia lebih kompetitif, dinamis dan inovatif. Kami juga berharap agar anggota ALFI dapat terus berkolaborasi dengan semua pihak, karena kolaborasi adalah kunci untuk menjadikan logistik Indonesia yang lebih kompetitif dan inovatif," ujar Yukki melalui keterangan tertulisnya pada Selasa (28/12).

Yukki menambahkan ALFI mendorong semua pihak menghilangkan ego sektoral untuk menggenjot pertumbuhan ekonomi nasional pascakrisis akibat dampak pandemi.

Selain kolaborasi, pelaku industri logistik juga perlu melakukan berbagai terobosan, terlebih di era perkembangan teknologi digital. Selama pandemi, terjadi pergeseran perilaku transaksi masyarakat, dari offline menjadi online (daring). Banyak masyarakat memanfaatkan platform e-commerce dalam memenuhi kebutuhannya.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Muchamad Ismail
Penulis : Mohammad Zaki Alatas

Komentar

Komentar
()

Top