Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Industri Asuransi Jiwa Terapkan ESG dalam Lini Bisnis

Foto : istimewa
A   A   A   Pengaturan Font

JAKARTA - Industri asuransi jiwa terus berinovasi dengan memberikan kontribusi terhadap lingkungan. Salah satunya melalui implementasi Environment-Social-Governance (ESG).

Terkini, Great Eastern Life Indonesia menunjukkan komitmennya dalam menerapkan prinsip-prinsip ESG di dalam lini bisnisnya dengan meluncurkan GreatLink SustAInability Equity Fund. Presiden Direktur Great Eastern Life Indonesia, Nina Ong mengatakan ini merupakan sub dana yang mengoptimalkan penggunaan teknologi Artificial Intelligence (AI) dalam pengelolaan investasinya pada saham-saham yang mempertimbangkan aspek Lingkungan, Sosial dan Tata Kelola Perusahaan yang baik di Bursa Efek Indonesia.

"Dengan peluncuran GreatLink SustAInability Equity Fund maka kinerja investasi akan menjadi lebih optimal dan tentunya bisa membantu mewujudkan masa depan yang lebih baik, Reach for a Greater Tomorrow," tutur Nina Ong di Jakarta, Kamis (16/5)

GreatLink SustAInability Equity Fund, paparnya, merupakan alternatif pilihan dana investasi bagi nasabah yang ingin mendapatkan tingkat hasil investasi yang optimal dengan tingkat risiko tinggi untuk investasi jangka panjang.

Adapun ESG telah menjadi standar yang digunakan untuk menilai perusahaan atas komitmennya terhadap keberlanjutan sehingga mampu menghasilkan produk/layanan yang berdampak positif bagi ekonomi, sosial, dan lingkungan.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Muchamad Ismail
Penulis : Fredrikus Wolgabrink Sabini

Komentar

Komentar
()

Top