Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis
Ekonomi Global I Joe Biden Menggelontorkan Insentif Senilai US$1,9 Triliun

IMF Ingatkan AS Hadapi Ancaman Kebangkrutan

Foto : Sumber US Federal Reserve Bank of St. Louis - afp
A   A   A   Pengaturan Font

Melemahnya ekonomi dunia saat ini, jelas Suhartoko, menyebabkan banyak negara miskin mengalami kontraksi ekonomi, bahkan mengalami resesi. Oleh karena dampak terhadap ketidakstabilan ekonomi dunia semakin besar.

Negara-negara maju seperti AS perlu membantu negara miskin untuk keperluannya dalam jangka panjang di bidang ekonomi dan politik. Potensi AS membantu negara miskin cukup besar mengingat defisit fiskal AS masih bisa dibiayai dengan emisi obligasi yang masih terserap oleh para investor. Sebab, surat berharga yang dikeluarkan pemerintah AS masih merupakan jangkar bagi surat berharga lainnya.

"Apa yang dilakukan AS ini sepatutnya diikuti negara maju lainnya untuk mengurangi dampak sosial perlambatan ekonomi dan wujud solidaritasnya terhadap dunia," katanya.

Sementara itu, Ekonom dari Universitas Brawijaya Malang, Munawar Ismail, mengatakan dampak dari krisis Covid-19 ke AS cukup dalam karena tanggapan awal negara itu yang lamban.

"Kalau AS tidak menjaga stimulus dan paket bantuan, tentu perekonomiannya akan jatuh, apalagi mereka masih membatasi kedatangan orang luar yang pasti membawa devisa," tutup Munawar. n ers/SB/E-9

Penulis : Fredrikus Wolgabrink Sabini, Selocahyo Basoeki Utomo S

Komentar

Komentar
()

Top