Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

IHSG Ditutup Menguat Ikuti Bursa Saham Asia

Foto : istimewa
A   A   A   Pengaturan Font

JAKARTA - Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) Bursa Efek Indonesia (BEI) pada Selasa sore ditutup naik mengikuti penguatan bursa saham kawasan Asia.

IHSG ditutup menguat 65,88 poin atau 0,98 persen ke posisi 6.706,92. Sementara kelompok 45 saham unggulan atau indeks LQ45 naik 5,79 poin atau 0,61 persen ke posisi 954,95.

"IHSG dan Bursa regional Asia kompak di zona hijau, hal ini seiring reaksi pelaku pasar atau investor yang merespons pernyataan The Fed bahwa suku bunga akan berakhir," sebut Tim Riset Pilarmas Investindo Sekuritas dalam kajiannya di Jakarta, Selasa (11/7).

Sebelumnya, pejabat Bank Sentral Amerika Serikat (AS) yang dipimpin Presiden The Fed San Francisco Mary Daly mengungkapkan pihaknya kemungkinan akan perlu menaikkan suku bunga lebih lanjut untuk menurunkan inflasi yang tetap tinggi, tetapi akhir dari siklus pengetatan kebijakan moneter saat ini semakin dekat.

Hal tersebut membuat pasar berekspektasi bahwa The Fed mendekati akhir dari siklus kebijakan pengetatan moneternya.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : andes
Penulis : Antara

Komentar

Komentar
()

Top