Nasional Mondial Ekonomi Daerah Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis
Antisipasi Bencana - Pengungsi ke Pulau Lombok Terus Bertambah

Hujan Memicu Asap di Puncak Gunung Agung

Foto : istimewa

pengungsi gunung agung - Para pengungsi Gunung Agung asal Desa Mun¬can, Kecamatan Selat, Kabupaten Karangasem, Bali diantarkan ke kampung mereka dari tempat penam¬pungan sementara di Klungkung, Bali, Sabtu (7/10). Badan Nasional Penanggulangan Bencana mem¬perpanjang masa siaga darurat karena aktivitas vulkanik Gunung Agung masih tinggi namun pengungsi yang tinggal di kawasan radius 12 km atau lebih dari kawah gunung dinilai aman untuk kembali ke kampungnya.

A   A   A   Pengaturan Font

Dasar kawah Gunung Agung panas disertai tingginya curah hujan yang berakumulasi ke dasar kawah mengakibatkan pelepasan asap putih setinggi 1.500 meter.

KARANGASEM - Kepala Bidang Mitigasi Gunung Api Pusat Vulkanologi dan Mitigasi Bencana Geologi (PVMBG) Gede Suantika menjelaskan intensitas hujan tinggi selama tiga hari terakhir memicu asap putih 1.500 meter, Sabtu (7/10) di puncak Gunung Agung. Akibat dasar kawah panas disertai tingginya curah hujan yang berakumulasi ke dasar kawah sehingga timbul pelepasan asap.

"Saat ini belum terjadi abu vulkanik dan ini hanya asap putih (solfatara) akibat curah hujan di kawah Gunung Agung yang cukup tinggi. Asap putih yang keluar ini seperti uap air yang mendominasi yang apabila berada di dekat asap putih ini sangat berbahaya," kata Suantika saat ditemui di Pos Pengamatan Gunung Agung, Karangasem, Bali, Minggu (8/10).

Berdasarkan informasi terakhir dari pendaki PVMBG, bau belerang di puncak Gunung Agung sudah sangat kuat dengan radius 700 meter dari bibir kawah, karena diameter kawah mencapai 900 meter. Suantika menerangkan, sebelumnya gas solfatara terlihat dari pos pantau pukul 20.45 Wita dengan kumpulan asap putih.

"Sebelumnya sudah beredar video dari arah selatan Gunung Agung membumbung tinggi gas solfatara dengan jelas," ujar Suantika.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Marcellus Widiarto
Penulis : Antara

Komentar

Komentar
()

Top