Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis
Sektor Pertanian I Harga Gabah dan Beras di Petani Sangat Fluktuatif

HPP Tingkat Petani Mesti Dinaikkan

Foto : istimewa
A   A   A   Pengaturan Font

Adapun HPP yang berlaku sekarang masih mengacu pada Instruksi Presiden Nomor 5 Tahun 2015 tentang Kebijakan Pengadaan Gabah/Beras oleh Pemerintah. Harga gabah kering panen (GKP) di penggilingan sebesar 3.750 rupiah per kilogram (kg). Untuk gabah kering giling (GKG) 4.600 rupiah per kg dan harga pembelian beras dalam negeri ditetapkan sebesar 7.300 rupiah per kg.

Di sisi lain, BPP untuk GKP di tingkat petani semakin tinggi yakni 4.286 rupiah per kg. Harga gabah yang berlaku saat ini tidak relevan lagi dengan laju inflasi. Inflasi selama 2012-2017 mencapai 28 persen, sementara HPP saat ini hanya 12 persen lebih tinggi dari HPP 2012.

Baca Juga :
Gelar RUPST

Tidak kompetitifnya harga gabah berpengaruh pada pengadaan Bulog. Serapan beras dari petani pada 2017 rendah yakni hanya 2,2 juta ton. Hal itu tidak sesuai dengan target tahunan sebesar 3,7 juta ton. Realisasi 2017 lebih rendah dari serapan 2016 yang mencapai 2,9 juta ton.

Wakil Bupati Sukabumi, Jawa Barat, Adjo Sardjono mengeluhkan penurunan harga gabah di tingkat petani menjadi 3.800 rupiah per kg. "Kami minta Pak Menteri Pertanian untuk serap gabah petani secara maksimal," ungkapnya di hadapan Mentan, pekan lalu.

Seperti diketahui, Kementerian Pertanian (Kementan) telah menyiapkan skema khusus untuk mengatasi penurunan harga gabah.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Muchamad Ismail
Penulis : Fredrikus Wolgabrink Sabini

Komentar

Komentar
()

Top