Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Hindari Jerat Pindar, Perusahaan Asuransi Edukasi Masyarakat tentang Pengelolaan Keuangan

Foto : Istimewa

Salah satu bagian dari kegiatan program tanggung jawab sosial perusahaan (CSR) dengan nama AFI Berbagi diadakan di Desa Kedung Dalem, Kecamatan Mauk, Kabupaten Tangerang, Provinsi Banten. Program ini fokus pada edukasi masyarakat setempat tentang pengelolaan keuangan agar terhindar dari jeratan pinjaman daring.

A   A   A   Pengaturan Font

Materi pelatihan yang difokuskan untuk ibu-ibu rumah tangga di Desa Kedung Dalem ini, mengangkat topik pengelolaan keuangan yang diberikan tim Axa Financial Indonesia. Fokus edukasi pada pengelolaan keuangan dasar seperti cara membedakan keinginan dan kebutuhan serta pembukuan rumah tangga.

"Selain itu, pembekalan juga diberikan terkait bagaimana menyikapi pinjaman online dan memperkenalkan alternatif lembaga keuangan resmi untuk memberikan pinjaman yang lebih aman bagi masyarakat," kata dia.

Sedangkan edukasi metode pengelolaan sampah bersama Puskesmas setempat meliputi proses awal seperti pewadahan, pengumpulan, pemilihan, penggunaan ulang hingga pemrosesan akhir sampah dengan melibatkan masyarakat.

Selain pelatihan literasi keuangan dan pengelolaan sampah, warga di Desa Kedung Dalem ini juga mendapatkan layanan pemeriksaan kesehatan dasar dari penyelenggaraan program AFI Berbagi. Pemeriksaan Kesehatan bagi warga Lanjut Usia (Lansia) ini merupakan hasil kerjasama Axa Financial Indonesia dengan RS Hermina.

"Sejumlah pemeriksaan kesehatan yang dilakukan antara lain pemeriksaan tekanan darah, gula darah, dan konsultasi gratis oleh dokter," ungkap Susanto.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Aloysius Widiyatmaka
Penulis : Haryo Brono

Komentar

Komentar
()

Top